PIRAC Hadiri Lokakarya Mitra Doing Good Index 2026 di Bangkok

Memperkuat Kolaborasi Sektor Sosial Asia

Bangkok, Thailand 13-14 Februari 2025, Center for Asian Philanthropy and Society (CAPS) baru-baru ini menyelenggarakan Lokakarya Mitra Doing Good Index 2026 yang mempertemukan para mitra dari seluruh Asia. Acara ini menjadi wadah penting untuk berbagi pengetahuan, bertukar wawasan, dan memperkuat kolaborasi di antara para pelaku sektor sosial di kawasan ini.

Lokakarya ini tidak hanya menjadi ajang persiapan survei Doing Good Index 2026, tetapi juga menjadi platform untuk diskusi mendalam mengenai berbagai isu krusial. Salah satu topik utama yang dibahas adalah pentingnya pengembangan kepemimpinan (leadership development) di sektor sosial. Para peserta juga menyoroti peran penting sektor sosial dalam mencapai Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) dan mengatasi defisit kepercayaan yang masih menjadi tantangan di berbagai negara di Asia.

PIRAC turut berpartisipasi aktif dalam lokakarya ini. Direktur Eksekutif PIRAC, Ninik Annisa, dan Manajer Program, Ari Syarifudin, hadir untuk berbagi pengalaman dan berkontribusi dalam diskusi. Kehadiran mereka menegaskan komitmen PIRAC dalam mendukung upaya-upaya membangun dan mengembangkan kolaborasi lintas negara dan menciptakan peluang pertukaran wawasan yang berharga.

“Kami sangat senang dapat berpartisipasi dalam lokakarya ini dan PIRAC menjadi bagian dari survey DGI untuk kedua kalinya. Pertemuan ini memberikan kesempatan yang luar biasa untuk belajar & sharing dengan mitra-mitra kami di regional Asia dan untuk memperkuat jaringan kerja sama,” ujar Ninik Annisa.

Doing Good Index 2026 merupakan inisiatif penting yang bertujuan untuk memberikan gambaran komprehensif mengenai kondisi sektor sosial di Asia. Laporan ini akan menjadi sumber informasi yang berharga bagi para pembuat kebijakan, organisasi filantropi, dan pelaku sektor sosial lainnya.

Dalam rangka pelaksanaan Doing Good Index 2026, yang akan dilakukan mulai awal April 2025, PIRAC tengah melakukan berbagai persiapannya untuk kemudian menghubungi teman-teman Social Delivery Organization (SDO) atau organisasi masyarakat sipil (OMS) dan organisasi filantropi di Indonesia. PIRAC mengajak partisipasi para pihak dan mitra untuk dapat bersama-sama memberikan dan berbagi wawasan mengenai kebutuhan, tantangan, serta berbagai peluang pada sektor sosial di Indonesia.

“Kami percaya bahwa kolaborasi dengan OMS dan organisasi filantropi di Indonesia sangat penting untuk menghasilkan evidence data yang akurat dan relevan,” kata Ari Syarifudin.

Partisipasi aktif PIRAC dalam Lokakarya Mitra Doing Good Index 2026 menunjukkan upaya bersama-sama dalam meneguhkan komitmen bersama yang kuat untuk memajukan sektor sosial di kawasan ini dan khususnya di Indonesia. PIRAC berharap dapat menjadi katalisator bagi perubahan positif dan mendorong pertumbuhan dan perkembangan sektor sosial di Indonesia dan Asia.